Friday, May 5, 2017

[MBTI in Anime] Misaki Akeno (ENFJ)

Aduh tatapannya... (>///<)


Ngelantur Sebentar:


"Comrades at sea are all family!" - Misaki Akeno personal mantra. (Haifuri)


Beralih dari GochiUsa yang sangat mofu-mofu, saya mau putar haluan dulu torikaji ippaaaai ke anime yang banyak ledakan. Yup, High School Fleet. Yang kali ini saya "korek-korek" (bahasanya nggak enak banget deh #plak) adalah sang kapten kapal Harekaze yang juga karakter utama, Misaki Akeno. 

Akeno sebagai kapten kapal bisa dikatakan "nggak biasa" kalo kita berpatokan pada standar protokol militer di dunia nyata, karena nggak terlalu berorientasi pada aturan ketat kemiliteran. Dari situlah saya nangkep kalo Akeno itu ENFJ, dengan stack fungsi Fe-Ni-Se-Ti. Tentu nggak asal tebak karena variabel-variabel yang mendukung ada di sepanjang serial High School Fleet.

Langsung ke deretan fungsi kognitif!

Note: Semua screenshot berasal dari file hasil terjemahan Vivid-GJM fansub.



Yep, ini ENFJ.



Fungsi Kognitif:


Dominant: Extraverted Feeling (Fe)

Sebagai fungsi dominan, fungsi Fe terlihat nyaris di segala masalah baik yang serius maupun nggak, alias menjadi dasar pertimbangan utama Akeno dalam berbagai krisis.

Dalam masalah-masalah yang sangat serius, Akeno selalu memprioritaskan keselamatan orang lain terlebih dahulu. Sisi negatifnya, dia nggak peduli apakah tindakannya melawan aturan dan protokol (yang seringkali diingetin Mashiro - xSTJ kayaknya) atau berpotensi dianggep memberontak nantinya. Jelas banget terlihat di sepanjang serial kalo dia bener-bener nggak tahan ngeliat orang lain mengalami bahaya, pokoknya harus ditolong (atau dijauhkan dari bahaya) apapun yang terjadi karena prinsip moral "Semua rekan di lautan adalah keluarga" (yang Fe banget karena patokan moralnya adalah orang lain lebih dulu, bukan diri sendiri). Oh ya, "orang lain" di sini punya arti siapapun yang bukan dirinya sendiri. Itu bisa berarti awak kapal Harekaze, Moka-chan, awak kapal Hiei, dan siapapun yang dirasanya sedang berada dalam kesulitan.

Bukan cuma dalam situasi gawat yang berpotensi bikin seisi Harekaze jadi artefak dasar laut, fungsi ini juga muncul ketika masalah sederhana seperti prahara tisu toilet (maaf ngakak dulu WKWKAKWKAWK #ditenggelemin) terjadi. Jika fungsi Te akan pertama kali mempertimbangkan unsur-unsur non-manusia (misalnya ketersediaan duit, bahan bakar, cuaca, koordinat musuh, dan lain-lain), Fe membuat pertanyaan pertama yang dilontarkan Akeno kepada seluruh awak kapalnya adalah apa aja yang mereka butuhkan selain tisu toilet, kemudian memutuskan untuk beli di tempat terdekat.

Jujur, saya punya ketertarikan pribadi sama orang-orang berprinsip begini meski jelas nggak masuk akal.


Auxiliary: Introverted iNtuition (Ni)

Fungsi Ni sang dedek kapten kerap kali menghasilkan pemahaman abstrak tunggal yang terjadi dengan sangat tiba-tiba (baca: eureka moment) karena "dikasih makan" data sensorik real-time. Namun karena fungsi Ni di sini merupakan "anak buah"nya Fe, segala sesuatu yang dihasilkan ujung-ujungnya adalah demi orang lain dan/atau awak kapal Harekaze. Ada beberapa contoh.

Inget sewaktu menghadapi sewaktu menghadapi kapal selam I-201? Ni memampukan Akeno menerjemahkan boneka ikan hiu menjadi sesuatu yang sama sekali berbeda, yang bisa digunakan untuk menghadapi kapal selam tersebut. Nggak cuma itu, Ni juga sanggup menginterpretasikan Isoroku yang nyangkut menjadi strategi jitu untuk membuat kapal segede Hiei terkandas. Keputusan-keputusan lain seperti memberi perintah untuk menembak setelah memahami secara instan "informasi" dari Tama-chan dan perintah kilat untuk mengoperasikan rocket launcher sewaktu menghadapi Musashi juga merupakan kontribusi fungsi ini.

......Tama-chan cuma nyebut ANGKA DOANG TANPA EMBEL-EMBEL! Dan dedek kapten langsung ngerti?!


Tertiary: Extraverted Sensing (Se)

Tadi saya sempet menyebut "data sensorik real-time". Inilah fungsi yang bertanggung jawab untuk mengumpulkan data tersebut dan menyampaikannya ke fungsi Ni di atasnya. Setiap kali combo Ni-Se digunakan (di bawah yurisdiksi dominan Fe) sekaligus, maka setiap rencana yang dibentuk selalu berujung pada penyelesaian krisis.

Sayangnya, di anime ini Akeno masih sering "memotong jalan" alias nge-bypass fungsi Ni dan langsung bereaksi melalui fungsi Se. Hasilnya? Sukses memancing kemarahan Mashiro yang menganggap Akeno bukan seorang kapten yang bertanggung jawab. Inget, Se selalu menginginkan data sensorik real-time. Jika fungsi ini digunakan tanpa balance dengan fungsi introvert, maka yang terjadi adalah "ingin selalu terjun langsung ke TKP" tanpa membuat rencana lebih dulu. Ini terlihat dari dirinya yang berkali-kali keluar dari bridge tanpa ba bi bu dan langsung mengendarai skipper ke laut, yang terjadi karena fungsi Fe menggunakan Se dan bukannya Ni terlebih dahulu.

Tentunya ada pengecualian karena saya sempet melihat 2 kali keberhasilan penggunaan tandem Fe-Se tanpa Ni.

Pertama, ketika dia berhasil meyakinkan Mashiro untuk boleh turun langsung (episode 9). Itupun karena rencana sebelumnya gagal sehingga harus ada keputusan berikutnya secara cepat. Kedua, dia nggak ragu turun langsung untuk mentransmisikan atmosfer yang fun dengan berperilaku agak konyol karena awak kapalnya setengah hati dalam mempersiapkan festival di kapal. Ini nggak menyebabkan problem lanjutan karena fungsi tertiary-nya nggak digunakan langsung untuk masalah serius dan gawat yang sebaiknya menggunakan Ni duluan.

Dedek kapten akan meninggalkan tempatnya dalam 3... 2... 1...


Inferior: Introverted Thinking (Ti)

Fungsi Ti bekerja dengan memahami sesuatu melalui logika personal dan seringkali melalui cara-cara yang langsung dilakukan orang itu sendiri (entah riset pustaka, eksperimen konvensional, thought experiment, pergi langsung ke suatu tempat, atau juga cara-cara yang tidak disengaja). Jika letaknya di slot dominan, maka Ti memampukan seseorang untuk memahami apa yang diamati secara mendalam dan menemukan inkonsistensi logika yang ada. Ti juga terkadang auto-skeptis karena memandang data-data berikutnya yang masuk ke dalam pikiran tidak sesuai dengan struktur pemikiran yang dimiliki sebelumnya.

Gimana dengan dedek kapten? Dia nggak aware dengan fungsi ini karena letaknya yang jauuuuh di slot inferior. Di sepanjang serial pun saya nggak menemukan dirinya yang mengamati baik-baik terlebih dulu lalu perlahan menganalisisnya saat ada masalah (yang mustahil dilakukan karena problemnya hampir selalu darurat). Kalo begitu apakah fungsi ini tampak dari perilakunya?

Jawabannya iya.

Kapan?

Pertama, episode 6. Tanda-tanda inferior Ti mulai muncul ketika Akeno meragukan kapabilitas dirinya sendiri sebagai kapten setelah di episode sebelumnya kena damprat Mashiro.

Kedua dan yang paling kentara, episode 11. Ketika fungsi Fe jatuh ke titik terendah dan mulai goyah, Ti inilah yang "mengambil alih" (dikenal dengan situasi "grip") sehingga Akeno total kebingungan dan ragu untuk melangkah maju. Dia juga mendadak menjadi sangat kritis terhadap diri sendiri karena segala sesuatu yang langsung dialaminya beberapa waktu belakangan hampir selalu berpotensi membahayakan seluruh awak Harekaze. Yang ada di pikirannya hanyalah, "Jika melakukan ini, pasti akan berlangsung seperti ini lagi. Jangan-jangan nanti anak-anak di Harekaze malah terluka? Tapi gimana dengan Moka-chan dan Musashi...?"

......lu juga sih maen nyebur aja. (-__-)



Kenapa Bukan Tipe Lain?

IMO nggak sulit untuk memastikan tipe kepribadian Akeno karena segala motivasi yang dimiliki dan perilaku yang diperbuat sangat sesuai (atau malah... terlalu sesuai?) dengan rumus deretan fungsi kognitif untuk ENFJ.

Hemmm... saya curiga jangan-jangan yang bikin karakternya ngerti MBTI juga dan sengaja membuat Akeno sesuai formula...?

Oke ngelantur. #plak

Kalo ada pendapat berbeda, kemungkinan akan diberi tipe ESFJ karena melihat masa lalu Akeno yang punya pengaruh dalam keinginannya menjadi anggota Blue Mermaid. Tapi kalo menurut saya, fungsi Si nggak selalu berurusan soal masa lalu itu sendiri, melainkan impresi tentang masa lalu yang membuat seseorang akan bergerak sesuai impresi tersebut setiap kali ada peristiwa yang mirip. Saya malah nggak bisa melihat Akeno sebagai ESFJ karena manifestasi fungsi Ni-nya sangat sangat sangat jelas terlihat dan sesuai definisi, plus perilaku reaktifnya yang fungsi Se banget.

Dan tentu kita semua yang udah nonton tahu, kekuatan Akeno adalah mendorong, mengajak, dan menyemangati awak kapalnya agar bisa menghasilkan solusi secara bersama-sama. Ini bisa dibilang tipikal duet fungsi Fe-Ni (ENFJ) daripada Fe-Si (ESFJ).


***

No comments:

Post a Comment